Aplikasi Belanja Online Terbaik : Salah Satunya Banyak Promo dan Diskon!

Berbelanja merupakan suatu kegiatan yang dilakukan manusia untuk memenuhi kebutuhannya. Baik kebutuhan primer maupun kebutuhan sekunder. Sebelum munculnya teknologi, manusia berbelanja secara konvensional melalui toko – toko yang dibangun di kawasan setempat. Namun, seiring dengan perkembangan zaman, saat ini sudah muncul banyak aplikasi belanja online terbaik yang membantu kebutuhan tersebut. 

 

Banyak sekali aplikasi belanja online yang tersedia untuk memenuhi kebutuhan manusia dalam berbelanja. Selain kemudahan dalam penggunaan tanpa harus pergi ke toko, aplikasi belanja online juga menawarkan produk – produk yang sangat lengkap jika dibandingkan dengan belanja di toko konvensional. 

 

Aplikasi Belanja Online Terbaik 

Banyaknya aplikasi belanja online membuat konsumen terkadang bingung memilih aplikasi yang terpercaya dan terjamin. Selain itu, konsumen juga mempertimbangkan aspek harga antara toko satu dengan yang lainnya. Tak jarang mereka juga melihat fitur atau benefit yang diberikan oleh toko seperti promo atau diskon.

READ  Tips Membuat Video Menarik untuk Konten YouTube

 

Baca juga: Keuntungan pembayaran QRIS! sudahkan mencobanya?

 

Selain itu, banyak konsumen yang telah mengalami tindakan penipuan melalui aplikasi belanja online. Untuk menghindari hal tersebut, maka diperlukan adanya pengetahuan kepada masyarakat tentang aplikasi belanja online terbaik yang bisa menjadi alternatif bagi konsumen untuk berbelanja. Berikut beberapa aplikasi tersebut.

  • Tokopedia

Tokopedia merupakan salah satu platform marketplace terbesar yang berasal dari Indonesia. Aplikasi ini memiliki ciri khas berupa warna hijau dan ikon burung hantu. Didirikin sejak tahun 2009, Tokopedia mengalami perkembangan yang sangat pesat hingga menggandeng salah satu artis terpopuler sebagai brand ambassadornya, yaitu BTS. 

 

Aplikasi ini menjadi salah satu marketplace yang paling terpercaya. Hingga tahun 2021, Tokopedia telah melakukan kerjasama dengan GoJek dan membuat nama baru sebagai tanda mergernya kedua perusahaan tersebut. Hasil merger inilah yang biasa kita lihat sebagai GoTo.

  • Shopee

Siapa yang tidak kenal dengan aplikasi belanja online yang satu ini. Selain penggunaannya yang mudah, Shopee juga ramah untuk semua kalangan. Mulai dari kalangan bawah, kalangan menengah, hingga kalangan atas. Kepopuleran Shopee bahkan sampai merasuk ke seluruh penjuru Asia Tenggara sebagai e-commerce terpopuler saat ini.

READ  Deretan Set Top Box TV Digital Rekomendasi Paling Baik 

 

Tak main – main, fitur dan benefit yang ditawarkan Shopee pun sangat banyak. Mulai dari adanya Shopee Mall dengan barang yang berkualitas unggul, promo diskon tanggal kembar, dan layanan paylater serta Shopee pinjam yang memudahkan konsumen untuk melakukan transaksi dan memberikan solusi keuangan mereka.

  • Lazada

Lazada merupakan salah satu aplikasi belanja termurah dan terbaik. Didirikan oleh perusahaan asal China pada tahun 2012, aplikasi Lazada sudah berhasil memperluas jangakuan konsumen hampir ke seluruh negara di Asia. 

 

Tak kalah dari kompetitor lainnya, Lazada menawarkan berbagai fitur menarik seperti promo dan diskon setiap hari, promo setiap event tertentu, dan LazMall yang merupakan fitur yang menyediakan produk dari brand terkenal.

  • Bukalapak

Bukalapak merupakan aplikasi belanja online yang didirikan pada 2010 yang termasuk ke dalam e-commerce C2C. Platform ini mulanya merupakan platform dengan fokus pengembangan UMKM untuk membantu mereka memasarkan produknya secara digital.

READ  Penggunaan AI dalam marketing

 

Seiring berjalannya waktu, Bukalapak mulai mampu bersaing dengan marketplace lainnya. Hingga kini, Bukalapak juga mulai mengembangkan bisnis B2B. Bukalapak juga memiliki BukaMall yang menyediakan produk dan barang bergaransi asli. 

 

Itulah beberapa aplikasi belanja online terbaik yang sering digunakan masyarakat. Tak hanya memberikan kemudahan, aplikasi tersebut juga menawarkan produk yang amat lengkap jika dibandingkan dengan produk di toko konvensional. Namun, perlu diingat bahwa dalam belanja online harus memperhatikan kredibilitas toko. Hal ini dilakukan agar terhindar dari tindakan penipuan yang dilakukan oleh beberapa toko online.